Visi dan Misi
“MEWUJUDKAN Tata Kelola Desa Kalirandugede yang Transparan dan Akuntable menuju Desa Kalirandugede Yang Mandiri, Religius, Sehat, Aman, Berdaya Saing dan Berbudaya”
MISI
- Melanjutkan Program-program yang belum terlaksana sebagaimana tercantum dalam dokumen RPJM Desa Kalirandugede guna mewujudkan Pembangunan yang adil dan merata
- Meningkatkan kehidupan yang harmonis, toleran, saling menghormati dalam kehidupan berbudaya dan beragama di desa Kalirandugede
- Mewujudkan keamanan dan ketertiban dilingkungan desa Kalirandugede melibatkan Linmas, RT, RW dan Lembaga Desa.
- Meningkatkan kesehatan, kebersihan desa serta mengusahakan Jaminan Kesehatan dan Ketenagakerjaan Masyarakat melalui program pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.
- Mewujudkan dan meningkatkan serta meneruskan tata kelola pemerintahan Desa yang bersih, transparan, Pelayanan Prima, akuntable dan mengutamakan Musyawarah Mufakat.
- Meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) untuk kesejahteraan masyarakat desa Melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan program lain untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat desa, serta meningkatkan produksi rumahtangga kecil.
- Meningkatkan sarana dan prasarana dari segi fisik, ekonomi, pendidikan, kesehatan, olahraga dan kebudayaan di desa.
- Perlibatan masyarakat secara langsung pada kegiatan Pembangunan Desa Kalirandugede berazas Pemerataan dan berkeadilan dengan berkomunikasi bersama warga secara langsung.
- Mendorong Kreatifitas Generasi Muda melalui Karang Taruna dalam menyongsong era Industri 4.0 tanpa meninggalkan kearifan lokal yang ada Di Desa Kalirandugede.
- Mendorong usaha para Petani, Pedagang, UMKM, serta Profesi lainnya di Desa Kalirandugede untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui program pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.